ini dia, cara menghemat uang saku!

Masa sekolah atau kuliah adalah salah satu masa yang sangat menyenangkan! Akan tetapi, masa sekolah atau kuliah bagi beberapa cewek juga merupakan masa yang paling nggak enak, terutama buat yang punya uang saku pas-pasan.

Nah, berikut ini ada beberapa tips atau cara jitu yangdapat kamu ikuti untuk menghemat uang saku. Check
this out!

Tips #1 : Jangan lupa sarapan
Salah satu pengeluaran terbesar dari uang saku adalah untuk keperluan makan atau mengganjal perut. Sangat tidak nyaman jika kamu harus beraktifitas atau belajar di sekolah/kampus dengan keadaan perut yang lapar, karena kamu akan sangat sulit untuk fokus. Oleh sebab itu, biasakan untuk sarapan dengan makanan
sehat dan seimbang. Sarapan secara ilmiah terbukti memberikan kontribusi sebanyak 25% untuk asupan gizi harian. Artinya, jika kamu nggak sarapan dengan makanan yang bergizi seimbang, maka kemungkinan besar kamu akan menjadi loyo saat beraktifitas pada siang hari.

Tips #2 : Jangan malu membawa bekal Tidak ada makanan terbaik saat di sekolah atau di kampus selain makanan yang dibuat sendiri dan menjadikannya sebagai bekal. Bekal makanan terbukti sangat ampuh membantu kamu untuk mengurangi pengeluaran uang saku, karena kamu nggak butuh beli makanan dari luar pada saat waktu makan siang tiba. Kalo menurut kamu ribet untuk membawa bekal dalam bentuk makanan besar (seperti nasi, sayuran, dan sebagainya) maka kamu dapat membawa bekal dalam
bentuk makanan ringan tapi bergizi seperti roti sandwich plus air minum.

Tips #3 : Hidup itu murah, yang mahal itu adalah gaya hidup Oke, to the point saja, kamu harus sadar bahwa sebenarnya pengeluaran untuk aktifitas sehari-hari pada saat bersekolah atau kuliah itu sebenarnya tidak banyak. Pengeluaran uang saku terbesar adalah pada gaya hidup.
Kamu nggak perlu kok beli keperluan mahal jika kamu bisa menemukan benda lain yang memiliki fungsi sama namun harganya jauh lebih murah, misalnya pada saat kamu ingin beli alat tulis, beli lah alat tulis yangsederhana namun fungsional, ketimbang beli alat tulis yang fancy, bentuknya lucu, dan sebagainya tapi memiliki harga yang lebih mahal.

Tips #4 : Gunakan semua fasilitas gratisan
Yup, jangan segan untuk menggunakan semua fasilitas gratisan. Ada banyak fasilitas gratis untuk pelajar atau mahasiswa yang biasanya tersedia di kampus atau di sekolah, misalnya wifi gratis, drinking fountain gratis, dan baca buku gratis di perpustakaan sebagai referensi tugas kuliah atau PR, dan sebagainya. Daripada harus membeli kuota internet atau membayar sewa warnet, kan lebih enak kalo pake wifi gratisan, hehehe.
Demikian juga untuk urusan transport, jika memungkinkan kamu bisa nebeng dengan teman atau gebetanmu untuk pergi ke sekolah atau kampus.

Tips #5 : Kerja paruh waktu
Jika kamu pintar dalam mengatur waktu, maka kamujuga dapat mempertimbangkan untuk bekerja paruh waktu / part time. Ada banyak kok pekerjaan part time, seperti menjadi waitress di cafe, menjadi penulis artikel online, jaga toko, dan sebagainya. Nggak perlu malu kok melakoni pekerjaan part time, karena selain dapat mengisi dompet, pekerjaan part time juga bisa membuat kamu menjadi seorang cewek yang mandiri dan memiliki pengalaman kerja. Suatu saat pengalaman ini pasti akan berguna buat kamu.

Tips #6 : Save before you spent
Sisihkan sedikit uang saku kamu untuk ditabung, entah di tabung di celengan atau di bank, terserah! Ingat sama pepatah lama, sedikit demi sedikit menjadi bukit. ^^ Hasil tabungan dapat kamu gunakan untuk keperluan lain, misalnya buat beli gadget, beli laptop, atau hal-hal lainnya.

Tips #7 : More bang for bucks!
Sebelum kamu beli sesuatu untuk kebutuhan sekolah atau kuliah, lakukanlah riset harga terlebih dahulu. Jangan buru-buru membeli barang di sebuah tempat, karena bisa jadi di tempat lain harga barang tersebut ternyata jauh lebih murah. Selisih harga barang tersebut dapat kamu simpan sebagai pengisi tabungan. Dengan demikian, kamu dapat dua keuntungan, pertama barang yang kamu beli punya harga murah, dan yang kedua kamu dapat melakukan saving
alias nabung. Demikian sedikit ulasan tentang cara jitu menghemat uang saku. Semoga bisa bermanfaat buat kamu yang lagi
sekolah atau kuliah. ^^

1 Response to "ini dia, cara menghemat uang saku!"